Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang

Jl. Alianyang No.05 Kelurahan Pasiran Kecamatan Singkawang Barat Kota Singkawang 79123 Telp: (0562) 631010
VISI : Terwujudnya Masyarakat Kota Singkawang yang Taat Beragama, Rukun, Cerdas, Sejahtera Lahir dan Batin dalam rangka Mewujudkan Kota Singkawang yang Harmonis, Mandiri dan Berkepribadian
 

Senin, 25 Juni 2018

Keluarga Besar Kemenag Singkawang mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1439 H

0 comments
SINGKAWANG. Hari Raya Idul Fitri yang pasti jatuh pada tanggal 1 Syawal merupakan hari yang sangat istimewa. Seluruh kaum muslimin di berbagai belahan dunia bersuka cita merayakannya. Untuk itu, seluruh jajaran keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1439H/2018M, kepada seluruh umat Islam khususnya di wilayah Kota Singkawang.

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang Drs. H. Nahruji, M.Si pada saat apel pagi bersama pada hari pertama masuk kantor setelah menjalani cuti bersama Idul Fitri 1439 H. “Saya pribadi dan keluarga besar Kementerian Agama Kota Singkawang mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1439 H. Minal ‘Aidin Wal Faizin, Mohon Maaf Lahir dan Batin. Semoga Allah membuka pintu rahmat-Nya untuk kita semua dan kita dipertemukan kembali dengan Ramadhan yang akan datang.” ujarnya.

Kepala Kantor Kemenag Kota Singkawang juga menyampaikan bahwa pada hari ini merupakan hari pertama masuk kantor setelah lebih kurang 7 hari menjalani cuti bersama Idul Fitri 1439 H. “Alhamdulillah kita telah menjalani cuti bersama yang begitu panjang. Hal ini patut kita syukuri dan pada hari ini kita masuk kembali untuk melaksanakan tugas kita sebagai ASN Kementerian Agama.” ujarnya. Oleh karena itu ia mengapresiasi para pegawai yang tetap disiplin dengan masuk kerja sesuai waktu yang ditetapkan pemerintah.

Adapun pada hari pertama ini, para pegawai Kemenag Kota Singkawang sebagian besar bisa hadir/masuk kerja seperti biasa, hanya ada beberapa orang pegawai Kemenag Kota Singkawang yang tidak dapat masuk kerja pada hari pertama, hal itupun dikarenakan ada halangan yang tidak dapat dihindari diantaranya menderita sakit.(Jk/skw)

0 comments:

Posting Komentar

Popular Posts