Singkawang. Bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Kota
Singkawang pada Selasa (6/1) para pejabat dan pegawai dilingkungan Kantor
Kemenag Kota Singkawang melakukan acara penandatanganan Pakta Integritas dan
Perjanjian Kinerja ASN.
Penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian
Kinerja ini sebagai komitmen untuk menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang
jujur dan amanah dalam menjalankan tugas sesuai perundang-undangan dengan tugas
pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing. Adapun penandatanganan Pakta
Integritas dan Perjanjian Kinerja ini dilakukan oleh Kasubbag TU, para Kasi dan
Penyelenggara, Kepala KUA, Kepala Madrasah dan Kepala Urusan Tata Usaha Madrasah di hadapan Kepala Kantor Kemenag
Kota Singkawang. Ketua Pelaksana Kegiatan, Aliyansah, M.Pd mengatakan bahwa
penandatangan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja untuk para pegawai
lainnya dilakukan dihadapan atasannya masing-masing.
Dengan penandatanganan Pakta Integritas dan
Perjanjian Kinerja ini Kepala Kankemenag Kota Singkawang Drs. Nahruji, M.Si, menyampaikan bahwa
setiap ASN Kemenag Kota Singkawang siap dan merupakan bentuk komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat
dengan bekerja sesuai regulasi yang telah ditetapkan sebagai upaya penerapan
Zona Integritas di Kantor Kemenag Kota Singkawang. Untuk itu, ia mengharapkan setelah kegiatan ini adanya peningkatan kualitas kinerja pegawai di lingkungan Kantor Kemenag Kota Singkawang. “Semoga dengan penandatanganan Pakta Integritas dan
Perjanjian Kinerja ini setiap pribadi pegawai Kantor Kemenag Kota Singkawang
dapat meningkatkan kinerja yang lebih baik mengingat Pakta Integritas dan
Perjanjian Kinerja merupakan komitmen dan perjanjian pegawai kepada Tuhan Yang Maha Esa, Pemerintah, Kementerian Agama
dan kepada diri sendiri.” harapnya (DH/skw)
0 comments:
Posting Komentar