SINGKAWANG. Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubbag TU) Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang H. Azhari, M.Si, menggelar acara halal bi halal dalam rangka hari raya Idul Fitri 1439 H dan sekaligus acara walimatussafar pada Selasa (3/7) di kediamannya, jalan Nyiur Gading No.9 Kelurahan Sei Wie Singkawang.
Kegiatan halal bi halal sudah tidak asing bahkan sudah menjadi sebuah tradisi bagi masyarakat Indonesia yang merupakan negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia dalam merayakan hari raya Idul Fitri. Dengan momen halal bi halal ini Kasubbag TU berharap dapat meningkatkan tali silaturahim antara satu dengan yang lainnya dengan saling memaafkan untuk mencapai hakikat Idul Fitri yaitu kembali kepada Fitrah (suci). Selain itu, Azhari juga mengungkapkan bahwa kegiatan halal bi halal ini dirangkai dengan acara walimatussafar sebagai petugas haji non kloter atau Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) tahun 1439 H / 2018 M.
Acara yang dilaksanakan pada saat jam istirahat kantor ini dihadiri oleh seluruh pegawai negeri dan pegawai honorer Kantor Kemenag Kota Singkawang tak terkecuali Drs. H. Nahruji, M.Si Kepala Kantor Kemenag Kota Singkawang juga hadir pada acara tersebut.
Kegiatan berlangsung santai dan penuh kekeluargaan dengan Azhari beserta istri terlihat bersemangat menyambut dan menyalami para tamu yang datang serta mempersilahkan mereka masuk untuk menikmati hidangan yang telah disediakan. Disela-sela acara, tidak lupa ia mengucapkan permohonan maaf atas segala kekhilafan dan kesalahan yang diperbuat baik dengan sengaja maupun tidak kepada para hadirin yang datang serta memohon do’a agar nantinya diberi kekuatan dan keselamatan dalam melaksanakan tugas sebagai petugas haji nonkloter dengan sebaik-baiknya dan selamat kembali lagi ke tanah air.(Jk/skw)
0 comments:
Posting Komentar