Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang

Jl. Alianyang No.05 Kelurahan Pasiran Kecamatan Singkawang Barat Kota Singkawang 79123 Telp: (0562) 631010
VISI : Terwujudnya Masyarakat Kota Singkawang yang Taat Beragama, Rukun, Cerdas, Sejahtera Lahir dan Batin dalam rangka Mewujudkan Kota Singkawang yang Harmonis, Mandiri dan Berkepribadian
 

Jumat, 21 Juni 2019

Jaga Kesehatan dan Ikuti Arahan Ketua Rombongan

0 comments

SINGKAWANG. Jama’ah Calon Haji hendaknya menjaga kesehatan dan fokus dalam melaksanakan ibadah haji. Laksanakanlah rentetan ibadah haji dengan serius sehingga ketika pulang ke tanah air menjadi haji yang mabrur. Demikian arahan sekaligus materi yang disampaikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kaimantan Barat, Drs. H. Ridwansyah, M.Si, pada kegiatan Bimbingan Manasik Haji Kota Singkawang Tahun 1440 H / 2019 M Jum’at (21/6) yang dilaksanakan Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang melalui Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) di Aula Basement Kantor Walikota Singkawang. Adapun manasik haji kali ini dilaksanakan selama 2 (dua) hari yaitu tanggal 20 sampai 21 Juni 2019.

Hadir dalam kegiatan pada hari kedua ini, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang, Sekretaris Daerah Kota Singkawang, Kepala Dinas Kesehatan Kota Singkawang yang juga akan menyampaikan materi tentang kesehatan kepada Calon Jamaah Haji.

Dalam materinya, Kepala Dinas Kesehatan Kota Singkawang, Drs. H. Achmad Kismed, M.Kes myampaikan bahwa para JCH agar tetap menjaga pola makan dalam melaksanakan ibadah haji nanti. “Perbanyaklah minum untuk tetap segar dan menghindari dehidrasi karena suhu tanah suci sangat berbeda dengan suhu tanah air.” pesannya. Diakhir materinya, Kismed mendo’akan para JCH Kota Singkawang diberi kekuatan dan kesehatan untuk dapat melaksanakan segala rangkaian kegiatan dan rukun haji serta pulang ke tanah air dengan  memperoleh predikat haji mabrur.(DH/skw)

0 comments:

Posting Komentar

Popular Posts