Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang

Jl. Alianyang No.05 Kelurahan Pasiran Kecamatan Singkawang Barat Kota Singkawang 79123 Telp: (0562) 631010
VISI : Terwujudnya Masyarakat Kota Singkawang yang Taat Beragama, Rukun, Cerdas, Sejahtera Lahir dan Batin dalam rangka Mewujudkan Kota Singkawang yang Harmonis, Mandiri dan Berkepribadian
 

Senin, 24 Juni 2019

Manasik Haji Tingkat Kecamatan Kota Singkawang Tahun 1440 H / 2019 M

0 comments

SINGKAWANG. Mengingat semakin dekatnya musim haji/waktu pelaksanaan ibadah Haji tahun 1440 H / 2019 M, Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang menggelar kegiatan Manasik Haji Tingkat Kecamatan bagi Calon Jamaah Haji (CJH) Kota Singkawang tahun 1440 H / 2019 M. Kegiatan Manasik Haji Tingkat Kecamatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang, Drs. H. Nahruji, M.Si di Basement kantor Walikota Singkawang pada Senin (24/6).

Pelaksanaan manasik haji ini diikuti oleh 121 CJH Kota Singkawang yang dibagi pada dua rayon. Rayon I terdiri dari Kecamatan Singkawang Tengah dengan jumlah jamaah sebanyak 74 orang dan Rayon II yang terdiri dari Kecamatan Singkawang Barat, Utara, Selatan dan Timur dengan jumlah jamaah sebanyak 47 orang jamaah. Adapun manasik haji tingkat kecamatan ini akan dilaksanakan selama 8 (delapan) hari yaitu tanggal 24 Juni sampai 1 Juli 2019.

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang Drs. H. Nahruji, M.Si saat membuka kegiatan mengucapkan selamat pada CJH yang akan berangkat pada tahun 2019 ini menjadi tamu Allah SWT di Baitullah Makkah al Mukarromah. Ia mengajak para CJH untuk mensyukuri nikmat yang besar ini untuk menyempurnakan rukun Islam yang kelima. Hal ini dikarenakan daftar tunggu yang begitu panjang untuk bisa menunaikan ibadah haji. “Dari kurang lebih 1.700 jamaah yang mendaftar haji di Kantor Kemenag Kota Singkawang, tahun ini terpilih bapak-bapak dan ibu-ibu sebanyak 121 orang untuk menjadi tamu Allah SWT menyempurnakan Rukun Islam yang kelima.” ujarnya.

Oleh karena itu, ia berpesan kepada seluruh CJH Kota Singkawang agar menyimak dengan benar semua materi yang akan disampaikan oleh narasumber, karena tujuan dari kegiatan manasik haji ini adalah untuk menuntun CJH agar dapat melaksanakan ibadah haji nanti dengan baik dan lancar sesuai dengan tuntunan yang telah disyariatkan.(DH/skw)

0 comments:

Posting Komentar

Popular Posts