Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang

Jl. Alianyang No.05 Kelurahan Pasiran Kecamatan Singkawang Barat Kota Singkawang 79123 Telp: (0562) 631010
VISI : Terwujudnya Masyarakat Kota Singkawang yang Taat Beragama, Rukun, Cerdas, Sejahtera Lahir dan Batin dalam rangka Mewujudkan Kota Singkawang yang Harmonis, Mandiri dan Berkepribadian
 

Jumat, 10 Agustus 2018

Focus Group Discussion Bidang Penmad Kanwil Kemenag Kalbar

0 comments
SINGKAWANG. Bertempat di Aula Pusat Sumber Belajar Bersama (PSBB) MAN 1 Singkawang yang beralamat di Jl. Veteran Kelurahan Roban Singkawang pada Rabu (8/8) dilaksanakan Focus Group Discussion (FGD) atau Diskusi Kelompok Terfokus Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat.

FGD bidang pendidikan ini dihadiri oleh kabid/kasi penddikan madrasah dan Kepala Madrasah dilingkungan Kanwil Kemenag Provinsi Kalimantan Barat. Kabid Penmad Kanwil Kemenag Provinsi Kalbar Drs. H. Syarifendi dihadapan peserta diskusi mengatakan FGD dilaksanakan sebagai upaya untuk meningkatkan pembangunan dan kualitas dunia pendidikan khususnya dilingkungan Kanwil Kemenag Provinsi Kalbar. “Saya ingin kawan-kawan nanti saya ajak untuk diskusi tentang peraturan. Saya ingin meminta pendapat dan masukan tentang permasalahan-permasalahan pendidikan.” ujarnya.

Syarifendi juga mengungkapkan bahwa FGD dilangsungkan di Kota Singkawang sebagai upaya yang dilakukan oleh pihaknya untuk menjemput bola dilapangan terhadap permasalahan yang ada. Hal ini dikarenakan Kota Singkawang hanya memiliki 1 madrasah negeri untuk tiap tingkatan. Sementara itu, antusiasme masyarakat untuk menyekolahkan anak-anak mereka ke madrasah sangat tinggi sehingga dengan terpaksa harus menolak dan menerima siswa sesuai dengan sarana/rombel yang tersedia. Syarifendi mengungkapkan bahwa permasalahan tersebut bukan hanya terjadi di Kota Singkawang, namun juga terjadi di Kabupaten/Kota lainnya di Kalimantan Barat. Namun demikian, untuk membuka madrasah baru bukan perkara gampang seperti membalikkan telapak tangan, namun butuh proses dan persyaratan yang harus dipenuhi.

Tidak hanya masalah pendirian madrasah baru, namun pada FGD juga dibahas permasalahan pendidikan lainnya, seperti permasalahan guru-guru. Termasuk didalamnya hitungan jam dan kesejahteraan guru-guru baik yang PNS maupun yang honorer. Oleh karena itu, melalui FGD ini, Syarifendi mengharapkan terhimpunnya data-data real dilapangan yang akan menjadi pertimbangan-pertimbangan Kanwil Kemenag Provinsi Kalimantan Barat dalam membuat keputusan yang dapat mempercepat perkembangan dan kualitas pendidikan di Kalimantan Barat.

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang Drs. H. Nahruji, M.Si berharap melalui FGD ini dapat menemukan solusi terhadap permasalahan yang ada di Kota Singkawang. Ia mengungkapkan bahwa sebelum FGD dimulai, ia mendampingi Kabid Penmad Kanwil berkeliling meninjau lokasi PSBB. Semoga gedung tersebut dapat digunakan sebagai rombel sementara untuk pemenuhan kekurangan rombel atau untuk bangunan sementara pembuatan madrasah baru.(Jk/skw)

0 comments:

Posting Komentar

Popular Posts