Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang

Jl. Alianyang No.05 Kelurahan Pasiran Kecamatan Singkawang Barat Kota Singkawang 79123 Telp: (0562) 631010
VISI : Terwujudnya Masyarakat Kota Singkawang yang Taat Beragama, Rukun, Cerdas, Sejahtera Lahir dan Batin dalam rangka Mewujudkan Kota Singkawang yang Harmonis, Mandiri dan Berkepribadian
 

Senin, 25 November 2019

Peringatan Hari Guru Nasional ke-74

0 comments

 
SINGKAWANG. 25 November 2019, merupakan Hari Guru Nasional ke 74, yang diperingati setiap tahun. Untuk tahun 2019 ini salah satu kegiatan yang diselenggarakan adalah upacara, yang dilaksanakan di SMAN 1 Singkawang khusus Singkawang Tengah, dimulai pukul 07.00 SD 08.30. Tenaga pendidik dan kependidikan MAN Kota Singkawang mengikuti kegiatan tersebut dengan hikmat. Hadir dalam kegiatan upacara, seluruh Guru Se-Kecamatan Singkawang Tengah, Kepala Sekolah se-Singkawang Tengah, Kapolsek Singkawang Tengah, Dewan Pendidikan, Pengawas se-Singkawang Tengah dan Sekretaris Daerah Pemkot Singkawang yang sekaligus menjadi inspektur upacara.
Susunan acara ada yang berbeda pada tahun ini dimana ada pembacaan sejarah singkat PGRI dan pembacaan sambutan pengurus besar ketua PGRI upacara dilaksanakan dengan hikmad dengan mengusung tema Peran strategis Guru dalam mewujudkan SDM Indonesia unggul. Dalam amanatnya inspektur upacara membacakan pesan bapak Menteri Pendidikan Indonesia, dengan kesimpulan semua berawal dan berakhir oleh guru. Ajaklah kelas berdiskusi bukan hanya mendengar, berikan kesempatan kepada murid untuk mengajar dikelas. Cetuskan proyek bakti sosial yang melibatkan semua kelas, tidak terpaku dengan buku paket untuk mengenal dunia nyata. Temukan suatu bakat dalam diri murid yang kurang percaya diri, tawarkan bantuan kepada guru yang mengalami kesulitan (misi hablumminanas).
“Perubahan kecil itu guru melakukannya dengan cepat, barisan guru tertib dan teratur, mengabdi di Kota Singkawang saya belum pernah liat tertib dan disiplin waktu, aplus untuk para guru, saya mewakili Pemkot Singkawang menucapkan selamat Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke 74.” ujarnya. (end-MAN)

0 comments:

Posting Komentar

Popular Posts