Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang

Jl. Alianyang No.05 Kelurahan Pasiran Kecamatan Singkawang Barat Kota Singkawang 79123 Telp: (0562) 631010
VISI : Terwujudnya Masyarakat Kota Singkawang yang Taat Beragama, Rukun, Cerdas, Sejahtera Lahir dan Batin dalam rangka Mewujudkan Kota Singkawang yang Harmonis, Mandiri dan Berkepribadian
 

Jumat, 06 April 2018

Pertemuan Rutin Bulanan DWP Kantor Kemenag Kota Singkawang

0 comments
SINGKAWANG. Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang melangsungkan pertemuan rutin bulanan Jumat (23/3) di Aula Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang.

Acara yang dihadiri oleh Ketua DWP Ny. Hj. Warni Wati Nahruji, serta para ibu-ibu istri pegawai Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang dirangkai dengan praktek membuat pudding dengan hiasan atau tampilan yang menarik yang disampaikan oleh salah satu anggota DWP Kantor Kemenag Kota Singkawang yaitu Ny. Titin Sumarni Rabuansyah.

Pada kesempatan itu, Warni Wati menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada anggota DWP dalam melaksanakan kegiatan dan program yang dibuat. Untuk itu ia mengajak seluruh anggota untuk terus mempererat silaturahmi antar sesama anggota agar tujuan yang direncanakan dan diharapkan dapat tercapai.

Pada kesempatan yang sama, Warni Wati juga menyampaikan materi yang diperoleh pada Rapat Kerja (Raker) DWP Kementerian Agama di Kanwil Kemenag Provinsi Kalimantan Barat beberapa waktu yang lalu yaitu tentang berbagai jenis dan bentuk narkoba yang ada disekitar kehidupan sehari-hari. “Maraknya peredaran Narkoba perlu mendapat perhatian khusus dari kita terutama terhadap anggota keluarga kita. Jangan sampai anggota keluarga kita terjerat dengan bahaya Narkoba.” tuturnya mengawali materi.

Selanjutnya Warni Wati melanjutkan penyampaian materi dengan menjelaskan macam-macam jenis Narkoba yang diedarkan. “Yang lebih parah sekarang adalah Narkoba sudah mengincar anak-anak. Beberapa bentuk Narkoba yang diedarkan berupa permen dan bentuk jajanan anak-anak.” tambahnya. Untuk itu, ia menghimbau para orang tua untuk memberikan perhatian yang serius terhadap jajanan anak baik di sekolah maupun diluar sekolah. Dengan harapan mereka dapat terhindar dari ancaman bahayanya Narkoba.

Setelah penyampaian materi, kegiatan dilanjutkan dengan praktek menghias pudding oleh narasumber. Rangkaian acara diakhiri dengan penarikan arisan dan doorprize untuk anggota DWP Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang yang beruntung.(Jk/Hms)

0 comments:

Posting Komentar

Popular Posts