Singkawang.
Jum’at (7/8), para pegawai Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang
melaksanakan kegiatan senam pagi bersama yang dilaksanakan di halaman kantor. Kegiatan
berolahraga pada pagi Jum’at merupakan kegiatan rutinitas sebelum melaksanakan
pelayanan atau pekerjaan harian di Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang.
Kegiatan
senam pagi dilaksanakan dalam rangka menjaga kebugaran dan kesehatan bagi para
pegawai agar dapat melakukan aktivitas dengan lancar. Selain itu, olahraga yang
dilakukan juga sebagai salah satu langkah penyegaran/refreshing sejenak dari
kesibukan kerjaan harian para pegawai. Kegiatan senam pagi semakin semarak
dengan menghadirkan seorang instruktur senam dari Kota Singkawang yang memimpin
gerakan senam. Para peserta senam pagi sangat antusias mengikuti gerakan demi
gerakan yang diperagakan oleh intruktur senam. Iringan musik yang atraktif
menambah semangat peserta dalam bersenam meskipun harus bermandikan keringat.
Setelah
bersenam pagi bersama, para pegawai beristirahat sejenak sambil menikmati
konsumsi yang telah disediakan kemudian melanjutkan aktivitas rutin
masing-masing. Semoga dengan senam ini kesehatan para pegawai terjaga dengan
baik sehingga dapat memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.(DH/skw)
0 comments:
Posting Komentar