Singkawang. Kepala Kantor
Kementerian Agama Kota Singkawang, H. Mhd. Natsir, M.Ag menghadiri kegiatan
Launching Desa Sadar Kerukunan yang digagas oleh kantor Kementerian Agama
Kabupaten Kayong Utara. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Rabu, 22 Juli 2020 tersebut bertempat di Desa Sungai
Paduan, Kecamatan Teluk Batang, Kabupaten Kayong Utara. Turut hadir dalam
kegiatan tersebut Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan
Barat, H. Ridwansyah, M.Si, Bupati Kabupaten Kayong Utara serta seluruh Kepala
Kankemenag se-Kalimantan Barat.
Desa Sadar Kerukunan merupakan gambaran realitas keberagaman
dalam kehidupan masyarakat merupakan keniscayaan sosial. keberagaman ini
berimplikasi pada lahirnya perbedaan. Semakin heterogen sebuah masyarakat
semakin banyak perbedaan yang muncul. Bahkan dalam komunitas agama yang sama,
masih terdapat perbedaan mazhab, dalam mazhab yang sama masih terdapat
perbedaan pemikiran, dan seterusnya. Kerukunan terwujud justru melalui
pengakuan dan penghargaan terhadap wujudnya perbedaan, sehingga tidak
melahirkan sikap merasa benar sendiri. titik temu yang dapat menyatukan
perbedaan tersebut dalam merajuk kehidupan bersama secara harmonis, maka desa
sadar kerukunan merupakan titik temu merajut kehidupan bersama.
Setelah launching Desa Sadar Kerukunan, kegiatan dilanjutkan
dengan Malam Ramah Tamah dengan Pemerintah Kabupaten Kayong Utara di Istana
Rakyat Kayong Utara.(DH/skw)
0 comments:
Posting Komentar